Tips Sehat dan Fit di Bulan Puasa
Satu, dua, tiga, empat... Eh, ternyata tinggal menghitung hari. Sebentar lagi kita masuk bulan Ramadhan, Emak Gaoel dan agan-agan semua... Rutinitas makan dan minum berubah menjadi hanya dua kali sehari saja; saat sahur dan berbuka, kecuali yang malam hari sehabis tarawih melakukan ritual berbuka gelombang kedua, ketiga dan seterusnya, hihihiii...
Meski makan hanya dua kali sehari, namun bukan berarti bulan Ramadhan menjadi bulan ‘slow down’ untuk bermalas-malasan ya? Justru sebaliknya, di bulan Ramadhan kita harus bisa ngebut untuk meraup berkah dan ampunan. Sebagaimana slogannya Smartfren, mari katakan “I hate slow”, karena bulan Ramadhan merupakan bulan ‘peak performance’ lahir dan batin untuk menjadi manusia yang jauh lebih baik dari tahun sebelumnya. (Sok bijak, hehee...)
Tapi bener loh, sayang kan jika bulan penuh berkah dan ampunan ini terlewatkan begitu saja karena ketidakcermatan menyeimbangkan waktu antara beribadah dan bekerja? Nah, untuk bisa memaksimalkan aktivitas, baik bekerja maupun beribadah, tentu fisik kita dituntut agar tetap dalam kondisi super prima. Bagaimana tips-nya agar tetap sehat dan fit selama menjalankan berbagai aktivitas di bulan puasa? Simak tips berikut ini:
1. Saat sahur usahakan untuk membatasi asupan teh dan kopi. Karena teh dan kopi membuat metabolisme berjalan cepat. Sehingga cepat mendatangkan rasa haus meski tak sampai menjadikan dehidrasi. Membatasi itu bukan berarti nggak boleh loh ya. Boleh saja minum teh dan kopi, tapi sedikit saja.
2. Sangat dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang lambat dicerna dan memiliki serat yang tinggi. Contohnya gandum, padi-padian, kacang-kacangan, biji-bijian, dan nasi merah.
3. Saat berbuka puasa dianjurkan untuk mengonsumsi kurma karena kurma mengandung gula, serat, karbohidrat, kalium dan magnesium, sehingga kebutuhan nutrisi tubuh yang hilang selama puasa perlahan akan terpenuhi.
4. Tips selanjutnya, silakan intip video berikut.
Terimakasih dan semoga bermanfaat.
* Tulisan dan video ini diikutsertakan dalam Share Your Knowledge Vlog Competition Berhadiah 10 Gadget 4G LTE supported Smartfren dan Warung Blogger
** Tips disarikan dari dr. Edy Rizal Wahyudi, SpPD, KGer, FINASIM dari Divisi Geriatri Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
** Tips disarikan dari dr. Edy Rizal Wahyudi, SpPD, KGer, FINASIM dari Divisi Geriatri Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
*** Video dibuat dengan editor video online powtoon.com dan program videopad, pengisi suara adalah Kang Masroer punya (Maaf suaranya tak semerdu seruling Nabi Dawud As, hehee...)
0 Tanggapan untuk "Tips Sehat dan Fit di Bulan Puasa"
Post a Comment