Lebih Sehat dan Nyaman dengan Filter Sakura Bio-Guard - KangMasroer.Com

Lebih Sehat dan Nyaman dengan Filter Sakura Bio-Guard

Siapa yang tak pernah mendengar pepatah Latin, “Mens Sana In Corpore Sano”? Saya yakin kita semua pernah mendengarnya. Atau bahkan menjadikan slogan tersebut sebagai salah satu motto hidup kita. Pepatah Latin yang pertama kali dipopulerkan oleh Decimus Iunius Juvenalis, seorang pujangga Romawi yang hidup di abad kedua Masehi itu, kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia sering diartikan dengan “di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat". Maksudnya, jika badan kita sehat, maka jiwa kita pun jadi kuat. Sebuah ungkapan yang mengisyaratkan bahwa menjaga kesehatan memang sangatlah penting bagi setiap orang.

Ya, kesehatan. Sebuah masalah yang sering kali diabaikan oleh manusia yang hidup di era modern sekarang ini. Terlebih bagi sebagian besar penduduk di kota-kota metropolitan yang terlalu sering menghabiskan waktunya hanya untuk bekerja saja, tanpa mau menerapkan pola hidup sehat. Padahal, sejatinya pola hidup sehat adalah suatu pilihan sederhana yang sangat tepat untuk dijalankan. Dengan menerapkan pola hidup sehat, maka badan kita akan menjadi sehat. Dan kalau badan kita sehat, hari-hari kita tentu akan terasa nyaman dan menyenangkan kan?
Menurut beberapa ahli kesehatan, ada beberapa cara menerapkan pola hidup sehat. Pertama, selalu mengkonsumsi makanan yang memenuhi standar kesehatan. Bukan makanan cepat saji atau makanan instan yang mengandung banyak pengawet ya? Kedua, olahraga. Olahraga adalah kegiatan yang mudah dilakukan tetapi banyak yang mengabaikannya. Padahal olahraga yang teratur memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Ketiga, istirahat yang cukup. Istirahat yang cukup sangat berguna bagi kesehatan. Karena dengan istirahat yang cukup, akan memulihkan diri dari kelelahan serta memberikan cukup waktu bagi tubuh kita untuk mengembalikan tenaga yang telah terpakai. Terlebih bagi yang suka nge-blog sampai larut malam, jangan lupa istirahat yang cukup ya?
Keempat, menjadi pribadi yang kuat, dalam artian mampu mengendalikan keseluruhan aktifitas hidupnya. Di antaranya, kepribadian untuk pantang mengkonsumsi apapun yang bersifat merusak, seperti alkohol, narkoba, dan lain sebagainya. Dan satu lagi yang tak kalah penting, kelima, yaitu menciptakan udara yang bersih. Karena, bagaimanapun udara adalah salah satu sumber kehidupan terpenting bagi manusia. Ya nggak? 

Berbicara tentang udara bersih, bagi yang tinggal di daerah pedesaan, mungkin bukan merupakan hal yang sulit. Namun bagi yang tinggal di daerah perkotaan, kiranya perlu melakukan pengendalian terhadap kebersihan udara. Bagaimana tidak? Udara di kota sudah sangat tercemar! Nah, pengendalian udara bersih ini tentu bukan sebatas di dalam rumah saja ya? Tetapi juga di luar rumah, termasuk kebersihan udara di dalam mobil. Bukankah mobil juga rumah kedua Anda? 
Kalau di dalam rumah, untuk menciptakan udara yang bersih caranya mungkin bisa dengan menanam pohon di sekitar rumah. Nah, kalau di dalam mobil, apakah kita kemana-kemana harus membawa pohon? Atau melindungi diri kita dengan kaos tangan, serta pelindung tubuh lainnya dari partikel-partikel jahat yang bertebaran di udara dalam mobil? Kan lucu? 
Tapi, Anda tak perlu khawatir, karena kini ada filter yang mampu menciptakan udara sehat di dalam mobil Anda. Apa coba? Apa lagi ya kalau bukan Filter Sakura? Oh ya, sudah kenal dengan Filter Sakura kan? Pasti ya? Tapi kalau belum, boleh lah saya kenalkan. 
Filter Sakura adalah filter berkualitas yang diproduksi oleh PT. Selamat Sempurna Tbk, perusahaan yang bernaung di bawah ADR Group of Companies, grup perusahaan yang telah memberikan solusi otomotif dan industri suku cadang untuk pelanggan OEM/OES selama lebih dari 40 tahun. Filter Sakura ini memiliki beragam jenis filter, salah satunya adalah filter kabin Sakura.
Filter kabin Sakura adalah filter yang berfungsi sebagai penyaring udara yang masuk ke dalam kabin kendaraan dari segala macam partikel. Entah itu debu, serbuk ataupun asap yang tentu dapat membahayakan saluran pernapasan manusia. Dengan filter kabin Sakura ini, udara yang dihirup di dalam kabin mobil akan menjadi lebih bersih, sehingga pada akhirnya meringankan beban kerja paru-paru kita. 
Kenapa harus Filter Sakura? Ya tentu karena berbagai keunggulan filter ini jika dibanding dengan filter-filter yang lain. Apa saja keunggulannya? Banyak! Di antaranya, pertama, Filter Sakura adalah produk dari perusahaan di bawah naungan ADR Group of Companies. Dan tentu kita tahu, bahwa semua produk dari perusahaan ini telah teruji melalui pengujian berdasarkan ISO/IEC 17025:2005 Standard Laboratorium yang sudah terakreditasi.
Kedua, Filter Sakura didesain dan diproduksi berdasarkan pada standar SAE, JIS, dan DIN, untuk memenuhi standar efisiensi, masa pakai, getaran, tekanan di mesin dan persyaratan-persyaratan lain yang terkait. Ketiga, harga Filter Sakura relatif cukup terjangkau, yakni berkisar dari Rp. 100 ribuan sampai Rp. 300 ribuan. Tentu ini tidak akan menguras kantong kita kan?

Keempat, kandungan carbon active yang ada pada Filter Sakura tidak lentur dan aman untuk kesehatan. Berbeda dengan filter lain yang kebanyakan berbahan dasar bukan jenis carbon active, melainkan pigmen hitam yang bisa berbahaya bagi kesehatan. Kelima, jangka pemakaian Filter Sakura cukup lama. Kita dapat menggunakan filter ini setidaknya untuk jangka waktu satu tahun sejak pemasangan. Atau dengan estimasi jarak tempuh 15.000 km sebelum dilakukan penggantian filter yang baru.
Keenam, pemasangan Filter Sakura relatif mudah. Tidak perlu teknisi atau membawa kendaraan ke bengkel untuk memasangnya. Secara garis besar, cara memasangnya adalah: buka laci dari dashboard mobil, lepaskan laci, buka penutup rumah kabin filter, ambil filter kabin yang lama, masukkan filter kabin Sakura yang baru, kemudian pasang kembali penutup rumah tempat filter kabin. Terakhir, tutup kembali laci dashboard. Mudah kan?

Dan ketujuh, PT Selamat Sempurna Tbk, selaku produsen Filter Sakura selalu melakukan inovasi produknya dari waktu ke waktu. Inovasi terbarunya adalah dihadirkannya filter kabin Sakura Bio-Guard. Filter generasi baru ini diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yang berlangsung di ICE, BSD City, Tangerang Selatan, pada tanggal 11-21 Agustus 2016.
Apa sih sebenarnya kelebihan Filter Sakura Bio-Guard ini? Penasaran kan? Kelebihannya adalah jika dibandingkan dengan filter kabin konvensional yang hanya memiliki satu lapisan filter, maka Filter Sakura Bio-Guard ini terdiri dari 3 lapisan filter, yang masing-masing lapisannya memiliki peran dan fungsi penting dalam menyaring udara dalam kabin.
Pertama, lapisan Bio-Guard. Lapisan ini berperan sebagai penyaring virus, kuman, alergen, mikro organisme, bakteri ataupun jamur agar tidak masuk ke kabin kendaraan. Bukan hanya menyaring saja, lapisan ini juga berfungsi untuk menghilangkan berbagai partikel-partikel jahat yang sudah ada di dalam kendaraan.

Kedua, lapisan karbon. Lapisan ini berguna untuk menghilangkan bau-bau tak sedap, serta mengurangi dampak gas buang berbahaya. Dan ketiga, lapisan pelindung. Lapisan ini berfungsi untuk menyaring partikel mikroskopis dan serbuk sari yang dapat menyebabkan alergi saluran pernafasan.

Dengan ketiga lapisan tersebut, maka filter kabin Sakura Bio-Guard akan mampu melakukan beberapa tugas dan fungsinya:
  • Stop Virus Growth: Menghentikan pertumbuhan dan perkembangbiakan virus
  • Inhibit Bacteria and Mould Formation: Membunuh bakteri yang berbahaya di udara dan mencegahnya berkembang lagi
  • Prevent Allergy: Mempertahankan sirkulasi udara agar tetap bersih dan mengurangi penyebab alergi hingga 99%
  • < 2.5 Micron: Menangkap dan menyaring partikel debu hingga 2,5 mikron, atau 0,0025 mm
  • Odour Barrier: Menghilangkan bau yang membuat tidak nyaman serta berbahaya, seperti Sulfur Dioksida dan Nitrogen Oksida.
Gimana, hebat kan? Pasti lah. Bagaimana tidak hebat? Jika beberapa tugas dan fungsinya tersebut terpenuhi, maka sudah pasti berkendara akan menjadi lebih sehat dan nyaman. Oh ya, Filter Kabin Sakura Bio-Guard ini telah tersedia untuk berbagai jenis kendaraan yang sudah banyak beredar dan digunakan oleh masyarakat Indonesia. Jadi Anda tak perlu khawatir, Anda tinggal memilih satu di antara 11 jenis Filter Kabin Sakura Bio-Guard yang sesuai dengan jenis mobil Anda.
Selanjutnya, jika Anda ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap tentang Filter Sakura Bio-Guard ini, serta produk-produk hebat lainnya, Anda dapat mengunjungi situs resminya di www.sakurafilter.com atau media sosialnya baik fanspage facebook Filter Sakura, twitter @filtersakura, ataupun instagram @filter.sakura.

Nah, dengan berbagai keunggulan dan kehebatannya, masihkah Anda mau menggunakan filter selain Sakura? Tentu tidak kan? Ayo segera buktikan kehebatan Filter Sakura Bio-Guard. Order sekarang juga di:
Jangan ditunda-tunda ya, karena terbukti hanya Filter Sakura yang mampu menghilangkan ancaman polusi udara di dalam mobil Anda, serta menghadirkan kesehatan dan kenyamanan ketika Anda berkendara. Finally, selamat berkendara lebih sehat dan nyaman dengan Filter Sakura Bio-Guard.


***
*Referensi:
 www.sakurafilter.com
 www.facebook.com/filter.sakura
 www.youtube.com/watch?v=vblJHvn84yo
**Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Sakura dengan tema "Berkendara dengan Sehat dan Nyaman"

12 Tanggapan untuk "Lebih Sehat dan Nyaman dengan Filter Sakura Bio-Guard"

  1. Filter Sakura sangat bermanfaat untuk kendaraa ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mas, bikin udara di dalam mobil lebih sehat, sehingga berkendara pun terasa nyaman.. mksh kunjungannya ya?

      Delete
  2. mantap... 10 juta! Selamat Kang ^_^

    ReplyDelete
  3. Selamat ya Mas, mantaps bangat 10 juta ��

    ReplyDelete
  4. Selamat Kang, tulisannya kereeen
    salam kenal yaaa

    ReplyDelete
  5. Makasih mas Abby Zacky, slm kenal juga..

    ReplyDelete
  6. Selamat Mas, keren uey..tulisanya emang bagus

    ReplyDelete
  7. Selamat, Kang! Menang juara 1 karena memang artikelnya lengkap dan infografisnya keren. Semoga barakah hadiah 10 jutanya.

    Salam kenal. ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin, terimakasih mbak Frida.. Salam kenal juga :)

      Delete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel