Tips dan Contoh Surat Lamaran Kerja Yang Baik dan Benar
Surat lamaran kerja menempati posisi yang paling penting sebelum seseorang mengirimkan lamaran kerja. Surat resmi ini menempati posisi strategis apakah seseorang bisa diterima untuk mengikuti tahap seleksi berikutnya atau tidak. Untuk itu, dalam membuat surat lamaran kerja harus diperhatikan beberapa hal.
Tips Membuat Surat Lamaran Kerja
Sebelum kamu mulai membuat surat lamaran kerja, berikut adalah tips yang dapat kamu baca untuk menambah nilai jual pada surat lamaran pekerjaanmu.
- Gunakan bahasa yang baik dan benar
- Format penulisan surat lamaran pekerjaan tersusun rapi dengan bahasa yang tidak bertele-tele
- Surat lamaran kerja akan lebih baik jika ditulis secara manual dan benar-benar itu tulisan kamu
- Berikutnya, jangan lupa lengkapi seluruh data yang diminta oleh perusahaan yang kamu lamar.
- Lampirkan surat pendukung seperti sertifikat pengalaman kerja, surat keterangan catatan kepolisian, dan sertifikat keahlian lainnya.
Hal Yang Ada Dalam Surat Lamaran Kerja
Selain itu dalam membuat surat lamaran pekerjaan, kamu juga harus memastikan bahwa hal-hal yang ada di bawah ini sudah ada dalam surat lamaran pekerjaan kamu.
- Tempat dan tanggal penulisan lamaran pekerjaan
- Perusahaan yang dituju
- Salam hormat/ salam pembuka
- Kata pengantar
- Biodata pribadi
- Pengalaman kerja dan skill atau keahlian
- Salam penutup
- Tanda tangan
Contoh Surat Lamaran Kerja
Nah setelah kamu mengetahui apa saja yang musti disiapkan sebelum memulai menulis surat lamaran pekerjaan, berikut contoh surat lamaran kerja yang baik dan benar.
Semarang, 8 Juni 2018
Kepada Yth
HRD PT. Bitratex Industries Semarang
Jl. Soekarno Hatta No. 89
Semarang
Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya terima melalui media cetak Koran perihal adanya lowongan pekerjaab diperusahaan Bapak/ Ibu. Melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk mengisi lowongan tersebut. Saya yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : Rianti Putri
Tempat, tanggal lahir : Semarang, 24 November 1996
Jenis kelamin : Perempuan
Pendidikan : SMA Gita Bahari Semarang
Alamat : Jl. Dewi Sartika No. 10 Rt.14/ Rw. 04
Telepon : 0857-2412-3656
Untuk melengkapi data diri yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan Bapak/ Ibu, saya lampirkan juga kelengkapan data diri sebagai berikut.
1. Pas photo 4x6 1 lembar
2. FC. KTP 1 lembar
3. Daftar Riwayat Hidup 1 lembar
4. FC. Ijazah Terakhir 1 lembar
5. FC. Sertfikat Kompetensi 1 lembar
6. FC. Sertifikat PKL 1 lembar
Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Besar harapan saya untuk diterima di perusahan Bapak/ Ibu. Atas perhatian Bapak/ Ibu saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Rianti Putri
Nah dari semua panduan diatas penting untuk diketahui kemana kamu akan melamar kerja. Apakah untuk perusahaan atau CPNS. Jika kamu melamar di perusahaan seperti perusahaan swasta, BUMN, maupun perusahaan pemerintahan lain kamu bisa menulis surat lamaran pekerjaan dengan cara diketik.
Apalagi jika perusahaan yang hendak kamu lamar berhubungan dengan komputer, maka sudah seharusnya surat lamaran pekerjaanmu di ketik. Tapi jika kamu melamar untuk CPNS, lihat dulu peraturannya dan biasanya sih harus ditulis tangan. Jika kamu menulis surat lamaran kerja dengan tulisan tangan, pastikan tulisan kamu mudah terbaca.
Hindari penggunaan tulisan agar bersambung. Alasi tangan kamu menggunakan tissue agar kertas tidak kotor atau terlipat. Nah baik surat lamaran kerja yang ditulis tangan maupun diketik, pastikan kertas yang kamu pakai bersih. Tidak ada kotoran, bekas terlipat, ataupun tip X. Mungkin itu saja yang bisa kita bahas pada kesempatan kali ini. Itulah contoh surat lamaran kerja yang baik dan benar. Bagaimana sangat mudah dipahami bukan? Semoga bermanfaat dan see you.
0 Tanggapan untuk "Tips dan Contoh Surat Lamaran Kerja Yang Baik dan Benar"
Post a Comment