11 Fitur Andalan yang Wajib Dimiliki Website Jual Rumah
(Photo: Freepik)
Banyaknya website jual rumah yang bermunculan saat ini, sedikit banyak merupakan imbas dari masifnya perkembangan dunia teknologi dan digital di dunia.
Situs-situs tersebut lantas merubah cara-cara atau metode-metode lama yang dipakai oleh masyarakat, terutama dalam melakukan transaksi jual beli rumah.
Apakah hanya itu tujuannya seseorang membangun sebuah website jual rumah? Tentu saja tidak.
Hunian sendiri merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Selama kita masih membutuhkan rumah sebagai tempat tinggal, selama itu pulalah situs properti seperti ini dibutuhkan oleh masyarakat.
Terdengar sangat prospektif, bukan? Lantas, apakah kamu tertarik untuk membangun sebuah website jual rumah?
Sebelum memutuskan hal tersebut, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu, apa-apa saja fitur yang harus ada pada sebuah situs jual beli rumah.
1. Tampilan antarmuka yang baik
Tampilan antarmuka atau interface yang baik dan enak dipandang mata adalah sebuah keharusan yang dimiliki oleh sebuah website jual rumah.
Sebab, tampilan antar muka yang menarik dan nyaman dilihat membuat para penggunanya betah berlama-lama menyelami situs tersebut.
Selain itu, hindari memasukkan iklan yang terlalu banyak pada tampilan antarmuka situsmu tersebut.
Pasalnya, situs yang dipenuhi oleh iklan biasanya kurang nyaman dilihat dan digunakan, serta membuat tampilan antarmuka website jual rumah tersebut terlihat sangat penuh.
2. Menggunakan metode responsive web design
(Photo: Shutterstock)
Responsive web desain atau desain situs responsif adalah sebuah metode atau pendekatan sistem web desain yang bertujuan memberikan pengalaman berselancar yang optimal dalam berbagai perangkat.
Dalam kata lain, sebuah website jual rumah yang dibangun dengan responsive web design, memungkin penggunanya secara leluasa menggunakan website tersebut, baik dari HP, PC, tablet, dan lain-lain.
Apalagi jika diperhatikan, lebih banyak orang yang menggunakan perangkat seperti HP dalam mengakses internet, sehingga kemampuan seperti ini akan sangat membantu pengguna dari situs tersebut.
3. Image-centric web design
Selain responsif, agar terlihat menarik desainlah website jual rumah tersebut dengan metode image-centric web design.
Apakah itu image-centric web design? Ini merupakan metode mendesain tampilan situs yang dapat menampilkan banyak gambar, atau berorientasi kepada gambar.
Sebab, situs jual beli rumah merupakan tempat kumpulan listing properti, maka akan sangat membantu bila para penggunanya dapat melihat gambar properti yang dipasarkan secara jelas di website tersebut.
4. Bukan sekadar marketplace properti
Kamu harus sadar, bahwa meraih popularitas dalam persaingan digital tidak semata-mata dapat diraih dengan membangun sebuah website saja.
Lebih dari itu, sebuah webite jual rumah seharusnya menyuguhkan sebuah konten menarik berhubungan dengan properti yang dapat dinikmati oleh para penggunanya.
Konten tersebut bisa berupa artikel yang dituliskan pada sebuah blog atau media sosial yang terintegrasi dengan website utamanya. Selain menyuguhkan informasi, ini juga berguna sebagai ajang promosi situs.
5. Mengoptimalkan mesin telusur
(Photo: Freepik)
Kamu pernah mendengar istilah SEO? Ya, search engine optimization atau SEO merupakan salah satu cara dalam memenangkan persaingan digital seperti yang telah disebutkan sebelumnya.
Konten yang kamu buat tadi juga harus dioptimalisasi terlebih dahulu, agar peringkat websitemu di mesin pencarian seperti Google meningkat.
Jika kamu tidak mengerti cara mengoptimalisasi mesin telusur, kamu juga bisa kok mempekerjakan ahli optimasi mesin mencari, seperti SEO spesialis.
6. Pencarian yang mendetail
Jika segala urusan membangun website sudah selesai, saat beralih kepada fitur utama yang harus dimiliki oleh website jual rumah.
Untuk memudahkan para pengguna dalam mencari rumah impiannya, sertakan sebuah fitur pencarian yang mendetail pada website tersebut, seperti pada laman 99.co/id.
Dikenal sebagai situs jual beli rumah terbesar dan terpercaya di tanah air, 99.co Indonesia menyediakan fitur pencarian yang sangat mendetail untuk para pemburu properti.
Pada kolom pencariannya, kamu dapat menyesuaikan kriteria pencarian mulai dari lokasi, tipe properti, iklan, market, sertifikat, kisaran harga, jumlah kamar tidur, kamar mandi, hingga luas tanah dan bangunan.
Fitur ini bisa banget lho, kamu aplikasikan pada website jual rumah yang sedang kamu buat.
7. Pemetaan web yang terintegrasi
Pemberian kolom alamat pada iklan rumah dijual adalah sebuah keharusan. Namun, alangkah lebih baik jika lokasi tersebut terintegrasi dengan layanan pemataan web, layaknya Google Maps.
Dengan menambahkan fitur pemetaan web atau biasa disebut sebagai maps pada website jual rumah milikmu, nantinya calon pembeli dapat mengetahui secara pasti letak dari rumah tersebut.
Selain itu, dengan fitur pemetaan terintegrasi para pembeli rumah dapat secara mudah menelusuri lokasi rumah ketika ingin melakukan survei.
8. Kalkulator KPR
(Photo: Freepik)
Metode pembelian rumah dengan mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) nampaknya tengah digandrungi oleh masyarakat kita.
Banyaknya orang yang memanfaatkan cicilan KPR membuat fasilitas penghitung cicilan rumah seperti kalkulator KPR dibutuhkan pada website jual rumah.
Adanya fitur kalkulator KPR ini bisa dimanfaatkan oleh pembeli rumah untuk mengetahui kisaran perhitungan kredit yang harus mereka bayarkan.
Keberadaan agen properti tentu tidak bisa dilepaskan dari dunia jual beli rumah. Hal ini terlihat dari banyaknya masyarakat yang mempercayakan urusan jual beli rumahnya pada seorang agen properti.
Oleh sebab itu, adanya fitur profile agen properti pada website jual rumah yang sedang kamu bangun nampaknya menjadi sebuah keharusan.
Dari profile agen properti tersebut, calon pembeli dapat mengetahui kompetensi dan kredibilitas agen, sehingga mereka bisa menentukan agen properti mana yang sesuai dengan apa yang ia cari.
10. Pencarian pintar
Sejauh ini, situs properti yang saya ketahui menyediakan fasilitas pencarian pintar hanya situs 99.co Indonesia. Meski begitu, menurut saya fitur yang satu ini penting untuk ada di website jual rumah
Fitur pencarian pintar berfungsi mana kala pencari rumah tidak dapat menemukan listing rumah yang sesuai dengan apa yang ia cari.
Nantinya, calon pembeli dapat menuliskan kriteria rumah yang ia cari pada kolom pencarian pintar.
Setelah selesai, informasi pencarian tersebut akan secara langsung diproses oleh agen-agen properti yang terdaftar di website jual rumah tersebut.
Dengan begitu, agen properti akan mencarikan atau menawarkan listing rumah, yang dianggap memenuhi kriteria calon pembeli. Informasi tersebut nantinya akan secara langsung dikirimkan ke surel pengguna.
11. Layanan Premium
Pada umumnya, situs jual beli rumah yang tersedia saat ini menawarkan layanan gratis dalam melakukan jual beli rumah. Namun, pelayanan dan fasilitas yang diberikan tergolong standar dan biasa saja.
Kamu bisa menawarkan fitur premium bagi pengguna yang ingin mendapatkan pelayanan dan fasilitas yang lebih spesial, dengan syarat mereka akan dikenakan sejumlah biaya tambahan.
Dengan fitur premium, listing yang pengguna pasarkan nantinya bisa tertera di halaman depan website, atau menjadi listing yang direkomendasikan oleh website tersebut.
Itu tadi beberapa fitur andalan yang wajib dimiliki sebuah website jual rumah. Semoga informasi yang saya berikan bermanfaat.
Selamat mencoba!
0 Tanggapan untuk "11 Fitur Andalan yang Wajib Dimiliki Website Jual Rumah"
Post a Comment