Berikut Ini Cara Membuat Cakwe
(Image source: instagram.com/snackshood)
Cakwe merupakan salah satu jajanan tradisional yang disukai banyak orang. Untuk bisa menikmatinya anda bisa membelinya dimana saja karena makanan yang satu ini mudah ditemukan. Namun, tidak ada salahnya jika anda coba membuat sendiri. Berikut cara membuat cakwe yang bisa anda coba:
1. Cakwe Asin
Bahan:
- 2 sendok teh ragi instan
- 200 ml air
Bahan Kering:
- 250 gram tepung protein sedang
- 50 gram tepung rendah protein rendah
- 1 sendok teh garam halus
- 1 sendok teh makan gula pasir
- 1 siung bawang putih dihaluskan
- Minyak goreng secukupnya
- ½ sendok teh soda kue
Cara Membuat:
- Pertama campurkan ragi instan dengan air, dan diamkan.
- Lalu campur semua bahan kering dan bawang putih, kemudian tuangi larutan ragi tadi.
- Kemudian uleni adonan hingga kalis, lalu tutup dengan kain lap bersih selama 15 menit.
- Uleni kembali adonan, bulatkan, kemudian tutup dengan kain lap. Dan diamkan selama 6 jam supaya mengembang.
- Lalu taburi papan penggilasan dengan terigu, kemudian giling adonan hinga mencapai ketebalan ½ cm. Potong-potong dengan ukuran 2x10cm.
- Lalu ambil adonan yang sudah dipotong tadi, taburi tepung sedikit, kemudian tumpuk dengan adonan lain. Tekan bagian tengahnya dengan menggunakan sumpit.
- Setelah itu tarik adonan cakwe hingga sedikit melar, lalu goreng di dalam minyak panas sampai matang.
2. Cakwe Goreng
Bahan-bahan:
- 150 gr tepung terigu
- 1 butir telur
- ½ sendok makan baking powder
- 1 sendok teh garam
- ¼ sendok teh fermipan
- 2 sendok makan minyak goreng
- Penyedap rasa
- Air
Cara Membuat:
- Pertama-tama buat raginya terlebih dahulu, lalu campurkan bahan kering aduk-aduk.
- Lalu masukkan ragi yang sudah aktif tadi, uleni hingga kalis dan diamkan sebentar bagi jadi 25 gr.
- Kemudian pipihkan menggunakan rolling pin. Tumpuk menjadi satu. Lalu tekan bagian tengah menggunakan sumpit. Lakukan cara ini sampai adonan habis.
- Panaskan minyak goreng. Lalu goreng dan tiriskan.
- Sajikan cakwa dengan saor cair.
3. Cakwe Manis
Bahan (untuk 20 buah):
Bahan 1:
- 25 gram tepung terigu protein tinggi
- 35 ml air hangat
- ½ sendok teh gula pasir
- ½ sendok teh ragi instan
Bahan 2:
- 125 gram tepung terigu protein tinggi
- 75 gram gula pasir
- 50 ml air hangat
- 1 butir telur
- ½ sendok makan susu bubuk
- ½ sendok makan mentega putih
Bahan 3:
- 275 gram tepung terigu protein tinggi
- 80 gram gula pasir
- 100 ml air
- 1 sendok teh soda kue
- ¼ sendok teh garam
- ¼ sendok teh amoniak bubuk
- Bahan Tambahan :
- Tepung terigu untuk taburan secukupnya
- Wijen secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
- Pertama-tama campurkan bahan 1, lalu diamkan selama 10 menit.
- Lalu masukkan seluruh bahan 2, lalu uleni sampai kalis.
- Kemudian larutkan gula pasir, soda kue, amoniak bubuk air, dan garam dari bahan 3, lalu tambahkan tepung terigu. Masukkan dalam campuran adonan 1 dan 2 tadi. Dan diamkan adonan selama kurang lebih 3 jam.
- Setelah itu taburkan tepung terigu di atas meja, lalu giling adonan sampai setebal ½ cm. Lalu potong dengan ukuran 5x5 cm. Kemudian taburi permukaannya dengan wijen.
- Goreng adonan di dalam minyak yang panas dan banyak. Gunakan api kecil supaya tidak mudah gosong.
0 Tanggapan untuk "Berikut Ini Cara Membuat Cakwe"
Post a Comment