Beberapa Produk Handphone dari Berbagai Merek - KangMasroer.Com

Beberapa Produk Handphone dari Berbagai Merek

Produk Handphone dari Berbagai Merek
(Image source: pixabay)

Pada saat ini yang namanya handphone sudah dianggap sebagai barang kebutuhan bagi setiap orang. Karena hampir seluruh aktivitas sehari-hari tidak bisa dipisahkan dengan yang namanya handphone. Contoh misalnya adalah untuk sekolah, bekerja, bisnis, dan lain sebagainya. 

Bagi anda yang membutuhkan handphone untuk menunjang aktivitas sehari-hari, berikut beberapa produk handphone yang bisa anda pilih:

1. iPhone 11

iPhone 11 hadir dengan layar 6,1 inch liquid Retina Display, iPhone 11 Pro hadir dengan ukuran layar 5,8 inch, sedangkan iPhone 11 Pro Max lebih luas yakni 6,5 inch. Keduanya menggunakan Super Retina Display (OLED). Lalu pada bagian belakang iPhone 11 telah dipasang kamera ganda. Kamera pertama 12MP wide angle dengan aperture f/1.8, sedangkan kamera keduanya 12MP dengan aperture f/2.4. Selain itu, Apple juga telah melengkapinya dengan flash yang diklaim 36% lebih terang. iPhone 11 hadir dalam enam pilihan warna, yakni Green, White, Black, Yellow, Purple dan Red. Sedangkan untuk iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max tersedia dalam pilihan warna Midnight Gree, Gold, Silver, dan Space Grey. 

2. Xiaomi Mi 8 Lite

Handphone ini hadir sebagai handphone Xiaomi terbaru yang menawarkan layar dengan notch serta dapur pacu Snapdragon 660. Ditambah dengan baterai yang berkapasitas 3350 mAh tipe Li-Po. Pada bagian kamera, handpone ini dilengkapi dengan kamera depan yang mengusung 24MP. Sehingga handphone ini bisa menghasilkan hasil jepretan yang sangat baik. Sedangkan pada bagian belakangnya, sudah dibekali dengan kamera 12MP + 5MP.

3. Samsung Galaxy Note 8

Samsung Galaxy Note 8 ini resmi diluncurkan Samsung dengan sejumlah pembaruan baik dari sisi hardware maupun fitur, peluncuran resmi Galaxy Note 8 ini dilakukan dalam sebuah acara yang digelar Samsung di Park Armory Avenue, New York, Amerika Serikat pada tanggal 23 Agustus 2017. Samsung Galaxy Note 8 ini termasuk ke dalam kategori phablet (smartphone dengan layar antar 5-7 inchi) yang menjadi penerus lini Galaxy Note Samsung sebelumnya yaitu Galaxy Note 7.  Samsung Galaxy Note 8 ini mempunyai layar yang cukup besar dengan ukuran layar 6,3 inchi yang akan membuat pandangat menjadi tak terbatas.

4. Advan G3

Advan G3 dirilis pada bulan Oktober 2018 lalu yang merupakan salah satu smartphone keluaran terbaru dari vendor lokal ini, Advan G3 sendiri mengusung speaker Harman Kardon yang suaranya jernih dan kencang sebagai salah satu keunggulannya yang ditengarai dengan multimedia yang punya beragam fitur. Adapun kelebihan lainnya yang ditawarkan oleh Advan G3 yaitu mempunyai sektor kamera dengan desain kekinian yang mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang baik, dan Advan G3 juga mempunyai performa yang cukup baik di kelasnya dan performa yang menunjang. Selain itu, Advan G3 mempunyai fitur face unclock yang cepat.

5. Asus ZenFone Max (M2) 

Asus ZenFone Max (M2) juga merupakan smartphone terjangkau generasi penerus ZenFone Max M2 M1 yang hadir dengan performa yang lebih kencang, mempunyai layar yang lebih besar, dan mempunyai sistem audio, dan mempunyai kamera yang lebih baik. Asus ZenFone Max (M2) juga hadir dengan desain bodi baru yang lebih ramping dan ringkas, dengan premium metal finish serta mempunyai tiga warna pilihan yaitu Midnight Black, Space Blue, dan Meteor Silver. Selain itu juga Asus ZenFone Max (M2) sudah dilengkapi dengan sistem kamera ganda untuk pengambilan foto yang lebih baik, dengan dilengkapi dengan fitur Al Scene Detection yang bisa mendeteksi dan mengatur kamera berdasarkan 13 jenis foto.



0 Tanggapan untuk " Beberapa Produk Handphone dari Berbagai Merek"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel