Kenapa Prosedur Cek Merek Dagang Penting? - KangMasroer.Com

Kenapa Prosedur Cek Merek Dagang Penting?

Kenapa Prosedur Cek Merek Dagang Penting?
(Image source: pixabay)

Cek merek dagang adalah prosedur yang sangat penting sebelum mendaftar ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI). Dengan begitu, kita bisa memastikan apakah merek yang akan digunakan sudah terdaftar lebih dahulu atau tidak.

Kenapa Prosedur Cek Merek Dagang Penting?

Prosedur cek merek dagang biasa dilakukan melalui website maupun konsultan HKI. Apapun caranya, memastikan kesamaan nama merekalah yang paling penting. Selain itu, ada beberapa alasan kenapa cek merek dagang penting untuk dilakukan seperti di bawah ini.

Merek Cepat Disetujui

Ada sejumlah syarat dari pihak DJKI mengenai merek yang dapat disetujui. Salah satu syarat tersebut adalah hasil penelusuran merek terdaftar tidak ditemukan nama yang sama. Meski bukan satu-satunya indikator persetujuan, namun dengan pemeriksaan lebih dahulu oleh pendaftar akan mempercepat proses persetujuan. Jangan sampai, Anda hanya membuang waktu untuk mengajukan merek yang jelas akan ditolak karena memiliki kesamaan.

Efisien Waktu dan Biaya

Ada sejumlah alur atau prosedur pendaftaran merek yang harus dilalui, yakni pemenuhan persyaratan, seleksi administrasi dan lain-lain. Jika memastikan merek lebih dahulu, Anda bisa meminimalisir risiko penolakan dan menghemat waktu serta biaya untuk melakukan prosedur yang sama dua kali.

Alur Pendaftaran Merek

Setelah mengetahui pentingnya cek merek dagang, berikutnya adalah memahami alur pendaftaran merek kepada DJKI. Berikut ini alurnya:

Persyaratan Administrasi

Pengajuan pendaftaran dilakukan langsung di Kantor DJKI terdekat dengan membawa sejumlah dokumen persyaratan sebagai berikut:

  1. Mengisi formulir atau biodata yang mencakup nama, alamat, kontak serta kewarganegaraan yang berlaku untuk perusahaan maupun perorangan
  2. 30 contoh merek dengan ukuran minimal 2 x 2 dan maksimal 9 x 9 cm
  3. Contoh barang atau jasa yang akan diberi merek
  4. Daftar barang dan atau jasa
  5. Surat pernyataan kepemilikan pemohon
  6. Surat Kuasa (jika menggunakan konsultan)
  7. Fotokopi KTP dan NPWP pemohon (perusahaan)

Verifikasi

Tahap awal pendaftaran melalui dua bagian yaitu pengajuan pemohon langsung serta verifikasi oleh DJKI. Pemohon dalam hal ini akan mengisi formulir pendaftaran disertai persyaratan administrasi di atas, sekaligus bukti penerimaan pendaftaran merek. Tunggu hingga pihak DJKI selesai melakukan pemeriksaan untuk selanjutnya mask pada pemeriksaan formalitas.

Pemeriksaan Formalitas dan Substantif

Pemeriksaan formalitas maksudnya adalah kelengkapan registrasi merek khusus, jika terdapat kekurangan maka DJKI akan menginformasikan untuk melengkapi. Waktu pemenuhan sekitar 2 bulan sejak surat permintaan diterima. Sementara substantif berarti atau pemeriksaan menyeluruh mengenai merek dagang dll dan membutuhkan waktu paling lama 9 bulan.

Pengajuan Keberatan

Jika disetujui, DJKI akan membuat pengumuman 10 hari setelahnya dalam berita resmi merek. Pengumuman akan ada selama 3 bulan dan pemohon harus memeriksa secara berkala, jika ada keberatan maka bisa langsung diajukan kepada DJKI secara tertulis. Durasi pengajuan keberatan setidaknya dua bulan sejak tanggal penerimaan salinan keberatan tersebut.

Pemeriksaan Kembali

Jika memang ada keberatan maka DJKI akan melakukan pemeriksaan kembali mengenai isi keberatan. Pemeriksaan ini umumnya berlangsung paling lama dua bulan sejak masa pengumuman berakhir. Apabila dalam prosesnya tak ditemukan lagi masalah maka DJKI bakal menerbitkan sertifikat merek atas nama pemohon atau kuasa yang mewakili setidaknya 30 hari sejak tanggal permohonan disetujui.

Sertifikat ini juga akan dikeluarkan dengan daftar umum merek sehingga, pemohon maupun masyarakat umum bisa melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terkait nama merek yang dikeluarkan.

Dari alur tersebut dapat dipahami jika proses pendaftaran memakan waktu yang cukup lama. Oleh karena itu, mengajukannya sejak jauh hari lebih penting. Jangan menunggu merek Anda besar, karena jika berkembang potensi kecurangan bisa terjadi sementara merek Anda belum dilindungi secara hukum.


0 Tanggapan untuk "Kenapa Prosedur Cek Merek Dagang Penting?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel