Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB Harga 2 Jutaan - KangMasroer.Com

Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB Harga 2 Jutaan

Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB Harga 2 Jutaan

Siapa sih yang nggak kenal sama HP OPPO, ya kan? Brand smartphone asal Negeri Tirai Bambu itu memang cukup populer di tanah air. Bagaimana tidak, harga HP ini memang cukup terjangkau tapi memiliki kualitas kamera yang cukup memukau. Apalagi kamera depannya, pas banget buat yang punya selfie-selfie.

Bagi yang gemar edit foto pakai aplikasi, HP OPPO juga bisa banget lho buat edit foto tipis-tipis. Namun satu hal yang harus diperhatikan, agar saat membuka aplikasi seperti aplikasi editing foto bisa lancar jaya, HP OPPO kamu minimal harus dibekali RAM 4GB, Guys. Tapi jangan khawatir, HP OPPO RAM 4GB ini harganya masih tetap terjangkau kok.

Nah, kalian yang sedang cari HP OPPO RAM 4GB dengan harga yang murah, berikut ini adalah rekomendasi HP OPPO RAM 4GB dengan harga dua jutaan.

1. OPPO A53

Rekomendasi pertama, adalah HP OPPO A53. HP yang didukung dengan baterai berkapasitas besar, yaitu 5.000 mAh ini mengandalkan dapur pacu Snapdragon 460, sehingga lumayan cocok untuk digunakan bermain game-game kelas menengah hingga agak berat. 

OPPO A53

Selain mumpuni untuk bermain game, HP dengan dimensi 163.9 x 75.1 x 8.4 mm juga lumayan buat foto-foto. Kamera belakangnya memiliki resolusi 13 MP f/2.2 25mm (wide), 1/3.06", 1.12 m; 2 MP f/2.4 (macro), dan 2 MP f/2.4 (depth), sedangkan kamera depannya 16 MP f/2.0 (wide), 1/3.06" 1.0 m. Harga HP dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB ini sekitar Rp2.349.000.

2. OPPO A54

OPPO A54 yang dirilis di Indonesia pada bulan Maret yang lalu ini hadir dengan desain layar punch-hole yang sekarang sudah banyak diadopsi oleh jajaran HP kelas mid-range hingga flagship. Selain desainnya yang oke, HP yang menggunakan chipset Helio P35 fabrikasi 12nm ini juga dibekali baterai berkapasitas yang lumayan besar, yakni 5.000 mAh. So, HP ini awet buat diajak jalan seharian.

OPPO A54

Untuk urusan jeprat-jepret, HP dengan dimensi 163.6 x 75.7 x 8.4 mm ini sudah dibekali dengan konfigurasi triple camera lho. Kamera utamanya beresolusi 13MP. Sementara di bagian punch-hole layarnya, terdapat kamera selfie 16MP. OPPO A54 dibandrol dengan harga sekitar Rp2.090.000 untuk versi RAM 4GB memory internal 64GB, dan Rp2.400.000 untuk versi RAM 4GB dan memory internal 128GB.

3. OPPO A15s

Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB selanjutnya adalah OPPO A15s. HP yang didukung prosesor octa-core Helio P35 ini memiliki layar IPS berukuran 6.52 inci dengan tampilan cukup stylish. Terlebih dengan kamera kotak yang saat ini sedang booming, OPPO A15s pun semakin terlihat keren banget.

OPPO A15s

HP dengan dimensi 164 x 75.4 x 7.9 mm dibekali kamera belakang 13 MP f/2.2 (wide), 1/3.1", 1.12 m; 2 MP f/2.4 (macro), dan 2 MP f/2.4 (depth). Sementara untuk kamera depan, HP yang ditenagai baterai Li-Po 4230 mAh, non-removable ini memiliki resolusi 8 MP f/2.0 (wide) dengan dibekali dengan fitur AI Beautification. Wah, pas banget ya buat yang hobby berselfie ria? Oh iya, harga OPPO A15s dengan RAM 4 dan memori internal 64GB ini sekitar Rp2.300.000. Cukup terjangkau kan?

Nah, itulah tiga rekomendasi HP OPPO RAM 4GB dengan harga dua jutaan saja. Dengan harga yang cukup terjangkau itu, kalian sudah mendapatkan HP OPPO yang sudah cukup mampu untuk memenuhi kebutuhan standar para pengguna smartphone di zaman sekarang. 


0 Tanggapan untuk " Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB Harga 2 Jutaan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel